Tuesday, October 28, 2008

warung kejujuran

Warung kejujuran. Sangat menarik dan patut didukung, termasuk pelaksanaannya di kampus perguruan tinggi.

Selain diterapkan untuk "warung" bisa diterapkan untuk hal yang lain, misalkan

perpustakaan: peminjaman dan pengembalian buku self service
ujian: tanpa ada pengawas (bbrp ruang dengan kamera dan bbrp ruang dg dummy kamera saja)
dll. Intinya: tanpa diawasi "polisi" kita sudah merasa (dan memang) diawasi oleh Tuhan (ihsan).

= =
Selasa, 28 Oktober 2008 | 06:39 WIB
http://www.kompas.com/read/xml/2008/10/28/06394156/Bekasi.Cetak.Rekor.Kantin.Kejujuran

BEKASI, SELASA
- Pemkot Bekasi akan memperoleh penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (Muri) berkat keberhasilannya menggalang 617 sekolah negeri dan swata membuat kantin kejujuran. Itu merupakan rekor terbanyak di Indonesia.

Penyerahan penghargaan tersebut dilakukan bersamaan dengan peresmian kantin kejujuran oleh Jaksa Agung Hendarman Supandji di SMAN I Bekasi, Selasa (28/10) ini.

"Provinsi sekaliber DKI Jakarta saja saat ini baru memiliki 36 kantin kejujuran," kata Wali Kota Bekasi Mochtar Mohamad, kemarin.

.......