Saya menderita HNP (Herniasis Nucleus Pulposus / Hernia Nuclei Pulposi), pernah di MRI dan sangat nyeri cukup dan terus menerrus kesmutan cukup lama sekitar 1 th, itu kira-kira 5 tahun lalu. Bolak-balik ke dokter, fisioterapi dan semacam tusuk jarum.
Alhamdulillah sekitar 3 tahun lalu ada seorang dokter yang menyarankan agar saya berenang. Saya tidak bisa berenang, bahkan agak takut air. Saya mencari pelatih dan belajar berenang. Alhamdulillah dengan berenang rutin (awalnya setiap hari sampai sekitar 2 bulanan), lalu setiap akhir pekan, sekitar 3-4 bulan sudah jauh lebih baik. Sekarang saya tidak begitu merasa sakit, sudah bisa beraktifitas normal. Tidak nyeri, tidak kesemutan. Di kolam renang saya juga berjumpa dengan bbrp orang (semuanya ibu2) yg mengatakan bahwa mereka juga tadinya sangat nyeri, sekarang sudah bisa beraktivitas normal.